Kepala Dinas Kesehatan Kota Metro Dr.Eko Hendro Saputra,ST.,MKes ., bersama Amalia Amraini, SKM
Kasubbag program, informasi dan humas menghadiri kegiatan Lokakarya Mini ( Lokmin ) Bulanan Puskesmas Banjarsari Rabu, 08 Mei 2024.
Kegiatan tersebut sekaligus dirangkaikan dengan kunjungan kerja Kepala Dinas Kesehatan dalam rangka memberikan arahan serta pembinaan kepada jajaran dan tenaga kesehatan Puskesmas Banjarsari.

Kadis Kesehatan Eko Hendro mengatakan bahwa kegiatan lokmin kali ini, yang pertama membahas mengenai Penyakit DBD dan cara penanggulangan Demam Berdarah Dengue (DBD), Menurut data dari Dinas Kesehatan Kota Metro pada bulan april tahun 2024 ini kasus DBD di Kota Metro terjadi 230 Kasus, Oleh karena itu, diperlukan langkah-langkah konkret dalam penanganan kasus DBD. Lokmin ini menjadi wadah untuk memobilisasi dukungan dari berbagai pihak, termasuk stakeholders di kecamatan.
Eko Hendro menekankan pentingnya kebersihan lingkungan sebagai kunci utama dalam mencegah kasus DBD. Perubahan cuaca dapat memicu peningkatan kasus, namun dengan lingkungan yang bersih, risiko dapat diminimalkan. Oleh karena itu, upaya antisipasi perlu dilakukan secara bersama-sama, melibatkan masyarakat, pemerintah, dan tokoh masyarakat.

Eko Hendro juga menyampaikan dalam sambutanya terkait dengan persiapan di lapangan tentang pemberian paket makanan tambahan (PMT) lokal bagi ibu hamil kurang energi kronis (KEK) dan balita bermasalah gizi bisa mencapai target dan terlaksana dengan baik.
Ditambahkan, Ibu hamil dan Balita merupakan kelompok rawan gizi yang perlu mendapat perhatian khusus. Dikarenakan dampak jangka panjang yang ditimbulkan apabila mereka menderita kekurangan gizi. Ibu hamil yang mengalami kekurangan gizi akan mempengaruhi proses tumbuh kembang janin, beresiko melahirkan bayi dengan berat lahir rendah (BBLR). BBLR bila tidak mendapatkan penanganan yang sesuai standard seperti halnya balita dengan kekurangan gizi akan beresiko stunting.

“Untuk itu kami berharap apa yang menjadi tujuan dari program kegiatan ini bisa dilaksanakan dengan baik dan mencapai target yang diharapkan”ungkap Eko Hendro”
Sementara Kepala Puskesmas Banjarsari dr Balqis mengatakan Alhamdulillah Kegiatan Lokakarya Mini (Lokmin) lintas sektor dapat berjalan hingga terlaksana dengan baik, “Katanya

Dan undangan yang hadir Alhamdulilah semua yang kita undang dan sesuai rencana semua hadir harapan saya semoga kegiatan ini bisa memang menjadi salah satu langkah kegitan untuk menurunkan langkah DBD di Kota Metro Khususnya di wilayah kerja Puskesmas Banjarsari. ” Terangnya.
Lokakarya ini diisi dengan presentasi dari para pihak puskesmas, diskusi lintas sektor, dan penyusunan rencana tindak lanjut untuk meningkatkan pemahaman dan keterlibatan berbagai sektor dalam penanganan demam berdarah dan penyelenggaraan Pemberian PMT untuk Ibu Hamil dan Anak Beresiko Gizi Kurang dan Stunting.

Turut Hadir dalam Kegiatan Lokakarya Triwulan dua Puskesmas Banjarsari, Kepala Dinas Kesehatan Kota Metro, Danramil 411-02/Metro Utara, Camat Metro Utara, Lurah Banjarsari dan Tim Penggerakan PKK Kelurahan Banjarsari

